Text
Pengaruh Perencanaan Pajak dan Beban Pajak Tangguhan Terhadap Kualitas Laba (Studi pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia)
ABSTRAK
Muhammad Afdhal. S (C 301 11 023), Pengaruh Perencanaan Pajak dan Beban Pajak Tangguhan terhadap Kualitas Laba (Studi pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia), dibimbing oleh H. Moh. Iqbal Bakry selaku pembimbing I dan Muliati selaku pembimbing II.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh perencanaan pajak dan beban pajak tangguhan baik secara simultan maupun parsial terhadap kualitas laba pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Metode penelitian adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode analisis data yaitu regresi linier berganda dengan pengujian asumsi klasik. Periode penelitian adalah tahun 2010-2013. Data yang digunakan dalam penelitian adalah data sekunder yang diperoleh dari situs resmi Bursa Efek Indonesia dengan sampel terdiri atas 61 perusahaan manufaktur menggunakan teknik purposive sampling.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa perencanaan pajak berpengaruh tidak signifikan terhadap kualitas laba, sedangkan beban pajak tangguhan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas laba. Secara simultan perencanaan pajak dan beban pajak tangguhan berpengaruh secara signifikan terhadap kualitas laba. Penelitian ini mendukung agency theory dalam hal ini manajemen mempunyai informasi dan pengaruh lebih besar pada pengambilan keputusan perusahaan.
Berdasarkan hasil penelitian, disarankan untuk menambahkan jumlah sampel tidak hanya terfokus pada perusahaan manufaktur dan memperluas periode penelitian menjadi 5 tahun atau lebih.
Kata Kunci: Perencanaan Pajak, Beban Pajak Tangguhan, Kualitas Laba, agency theory.
Tidak tersedia versi lain