Text
Analisis Hubungan Metode Pembiayaan dengan Utility Pelayanan Pasien Rawat Inap di RSUD Kolonodale
ABSTRAK
Hendra Arif Pratama, C101 10 122, 2016. “Analisis Hubungan Metode Pembiayaan dengan Utility Pelayanan Pasien Rawat Inap di RSUD Kolonodale. Dibawah bimbingan Dr. Muhtar Lutfi, S.E., M.Si, selaku pembimbing utama dan Adi Arta Kelana Putra, S.E., M.Sc. selaku pembimbing pendamping
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan antara metode pembiayaan dengan persepsi kualitas pelayanan rawat inap pasien umum, pasien Askes, dan pasien Jamkesmas di RSUD Kolonodale.
Jenis penelitian ini deskriptif Analitik dan pengambilan data secara observasi, dengan pendekatan cross sectional. Pengambialan sampel untuk penelitian ini menggunakan teknik quota sampling. Maka jumlah responden dalam penelitian ini minimal yang dibutuhkan sebanyak 30 orang yang dibagi dalam tiga kelompok yaitu, 10 pasien Umum, 10 pasien ASKES, dan 10 Pasien Jamkesmas yang dipilih secara acak hingga memenuhi 30 orang.
Berdasarkan uji kruskal wallis tentang beda kualitas menurut metode pembiayaan menunjukkan terdapat perbedaan secara statistik signifikan untuk aspek reliability (p=0.003) serta kualitas keseluruhan (p=0.029). Sedangkan Uji Mann Whitney, menunjukkan hasill secara keseluruhan persepsi kualitas pelayanan pasien Umum lebih baik jika dibandingkan dengan pelayanan pasien Jamkesmas (p=0.016).
.
Kata Kunci: Metode Pembiayaan, Persepsi Utility Pelayanan
Tidak tersedia versi lain