Text
ANALISIS PENDAPATAN SOPIR ANGKUTAN UMUM KABUPATEN SIGI
ABSTRAK
Ahmad Chief Aristian Mahdy, C 101 12 012, 2017. “Analisis Pendapatan Sopir Angkutan Umum Kabupaten Sigi. Dibawah bimbingan H. Aris Muhammad selaku pembimbing utama dan Kalvin A. Parinding selaku pembibing pendamping.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan jam kerja efektif, biaya operasional, jumlah penumpang, dan trayek pergi-pulang terhadap pendapatan sopir angkutan penumpang umum kabupaten sigi.Jenis penelitian ini adalah eksplanatoridan pengambilan data secara observatif dan kuesioner. pengambilan sampel dari penelitian ini dengan menggunakan insidental sampling. maka jumlah sampel penelitian sebanyak 50 orang yaitu sopir angkutan penumpang umum di Kabupaten Sigi.Berdasarkan hasil analisis regresi linier berganda dalam uji F atau uji simultan bahwa jam kerja efektif, biaya operasional, jumlah penumpang, dan trayek pergi-pulang mempengaruhi pendapatan sopir. Hasil hitungan yang diperoleh menunjukan bahwa nilai F_hitung=59.28 lebih besar dibandingkan dengan nilai F_tabel Yaitu sebesar 4,23 pada taraf nyata α = 0,01 atau pada tingkat kepercayaan 99%. Hal ini menunjukan bahwa keempat variabel bebas berpengaruh secara signifikan terhadap pendapatan sopir angkutan penumpang umum di Kabupaten Sigi dengan tingkat kepercayaan 99%, sedangkan variasi perubahan tingkat pendapatan sopir angkutan sangat tinggi yaitu sebesar 84% dipengaruhi secara bersama-sama oleh jam kerja efektif, biaya operasional, jumlah penumpang, dan trayek pergi-pulang. Untuk pengujian secara parsial atau uji t dimana Jam kerja efektif, biaya operasional dan jumlah penumpang membawa pengaruh secara signifikan terhadap pendapatan dengan nilai probabilita kurang dari 0,05. Sedangkan Trayek-pergi pulang merupakan variabel yang tidak memiliki pengaruh secara signifikan terhadap pendapatan karena nilai probabilita sebesar 0,65 atau lebih dari standar probabilita yaitu 0,05
Tidak tersedia versi lain