Text
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA, KARAKTERISTIK INDIVIDU DAN KOMUNIKASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI KANTOR INSPEKTORAT DAERAH SULAWESI TENGAH
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA, KARAKTERISTIK INDIVIDU DAN KOMUNIKASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI KANTOR INSPEKTORAT DAERAH SULAWESI TENGAH
MOHAMMAD RAZAK OKTAVIAN, C 201 12 068, dibimbing oleh : Dr. Lina Mahardiana, SE., M.Si (Pembimbing I) dan Risnawati, SE., MM (Pembimbing II).
ABSTRAKSI
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja, karakteristik individu dan komunikasi terhadap kinerja pegawai kantor Inspektorat Daerah Sulawesi Tengah. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Pengujian instrumen penelitian menunjukan hasil valid dan realibel. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 76 sampel. Penarikan sampel dilakukan dengan metode sampel jenuh atau sensus. Uji asumsi klasik menggunakan uji normalitas, uji heterokedastisitas dan uji multikolinieritas. Adapun metode analisis yang di gunakan untuk menjawab permasalahan penelitian adalah model analisis regresi linear berganda (multiple regression analysis) dengan bantuan program komputer (software) program IBM SPSS Statistics 22.
Analisis data menggunakan regresi linear berganda, uji F dan uji T. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Lingkungan kerja (X1), karakteristik individu (X2) dan komunikasi (X3) secara simultan berpengaruh signifikan positif terhadap kinerja pegawai kantor Inspektorat Daerah Sulawesi Tengah. Hal ini dibuktikan dengan uji F yang menunjukan nilai signifikasi yang lebih kecil dari 0,05 yaitu 0,000. Lingkungan kerja (X1) berpengaruh signifikan positif terhadap kinerja (Y) pegawai kantor Inspektorat Daerah Sulawesi Tengah, hal ini dibuktikan dengan uji T yang menunjukan nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05 yaitu 0,000. Karakteristik Individu (X2) berpengaruh signifikan positif terhadap kinerja (Y) pegawai kantor Inspektorat Daerah Sulawesi Tengah, hal ini dibuktikan dengan uji T yang menunjukan nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05 yaitu 0,023. Komunikasi (X3) berpengaruh signifikan positif terhadap kinerja (Y) pegawai kantor Inspektorat Daerah Sulawesi Tengah, hal ini dibuktikan dengan uji T yang menunjukan nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05 yaitu 0,000.
Kata Kunci : Lingkungan kerja, karakteristik individu komunikasi dan kinerja
Tidak tersedia versi lain