Text
Analisis Pengaruh Pemberian Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank BRI Terhadap Laba UMKM di Kota Palu
ABSTRAK
FICKRY WARDHANA PUTRA, Stambuk C 101 10 034, judul penelitian
“Analisis Pengaruh Pemberian Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank BRI
Terhadap Laba UMKM di Kota Palu”. Pembimbing Utama Bapak H. Arsyad
Mardani dan Pembimbing Pendamping Bapak Muhtar Tallesang.
Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh Kredit Usaha Rakyat (KUR)
Bank BRI terhadap UMKM di Kota Palu. Tipe penelitian adalah penelitian
eksplanatory. Jenis data primer dan sekunder. Sampel menggunakan teknik
snowball sampling adalah sebanyak 30 UMKM yang lokasinya berada di Kota
Palu. Teknik analisis data adalah analisis regresi linear sederhana. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa nilai Koefisien Korelasi (R) pemberian KUR terhadap laba
usaha kecil sebesar 0,402 menunjukkan hubungan lemah tapi pasti. Nilai
Koefisien Determinasi (R2) sebesar 16,1%, artinya pengaruh variabel KUR
terhadap naik turunnya laba UMKM di Kota Palu hanya 16,1% selebihnya 83,9%
berasal dari faktor-faktor lain seperti suku bunga pinjaman, jangka waktu
pinjaman, dan lain sebagainya, tetapi tidak dimasukkan dalam perhitungan. Hasil
pengujian signifikansi diperoleh bahwa pemberian KUR BRI berpengaruh
signifikan terhadap laba UMKM di Kota Palu. Artinya bahwa adanya KUR bank
BRI dapat meningkatkan laba UMKM di Kota Palu.
Kata Kunci: UMKM, Kredit Usaha Rakyat (KUR) dan Laba Usaha.
Tidak tersedia versi lain