Text
Pengaruh Tingkat Pendidikan, Skala Usaha, dan Pelatihan Akuntansi Terhadap Penggunaan Informasi Akuntansi dalam Pengambilan Keputusan pada UKM di Kota Palu.
ABSTRAK
TREVY AMALIA, C 301 13 094. Pengaruh Tingkat Pendidikan, Skala Usaha, dan Pelatihan Akuntansi Terhadap Penggunaan Informasi Akuntansi dalam Pengambilan Keputusan pada UKM di Kota Palu. Dibimbing oleh H. Mohammad Iqbal B, selaku Pembimbing I dan Muh. Darma Halwi, selaku pembimbing II.
Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh tingkat pendidikan, skala usaha, dan pelatihan akuntansi terhadap penggunaan informasi akuntansi dalam pengambilan keputusan pada UKM di Kota Palu. Penelitian ini memberikan bukti empiris tentang penggunaan informasi akuntansi dalam pengambilan keputusan pada UKM di Kota Palu. Model analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah regresi linear berganda dengan bantuan program SPSS versi 24.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pendidikan, skala usaha, dan pelatihan akuntansi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap penggunaan informasi akuntansi dalam pengambilan keputusan pada UKM di Kota Palu. Secara parsial tingkat pendidikan, skala usaha, dan pelatihan akuntansi berpengaruh signifikan terhadap penggunaan informasi akuntansi dalam pengambilan keputusan pada UKM di Kota Palu.
Kata kunci : Tingkat Pendidikan, Skala Usaha, Pelatihan Akuntansi, Penggunaan Informasi Akuntansi
Tidak tersedia versi lain