Text
Evaluasi Sistem Dan Prosedur Lelang Barang Milik Negara Dan Pelaporan Pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara Dan Lelang (KPKNL) Palu.
ABSTRAK
Nova Sulistiani. Stambuk C 300 13 006. ‘‘Evaluasi Sistem Dan Prosedur Lelang Barang Milik Negara Dan Pelaporan Pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara Dan Lelang (KPKNL) Palu’’, dibimbing oleh Muh, Darma Halwi selaku Dosen Pemimbing I dan H. Masruddin selaku Dosen Pemimbing II. Laporan ini bertujuan untuk mengevaluasi Sistem dan Prosedur Lelang Barang Milik Negara dan Pelaporan pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Palu. Data dikumpulkan dan dianalisis dengan metode analisis deskriptif yang diperoleh dari hasil opservasi, wawancara, dan studi pustaka yang relevan dengan penelitian. Hasil penilitian ini menyimpulkan bahwa sistem dan prosedur lelang barang milik negara dan pelaporan pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Palu dibagi atas dua yaitu: Penetapan Status Penggunaan BMN berupa Tanah dan/atau Bangunan dan Persetujuan/Penolakan Penjualan BMN selain Tanah dan/atau Bangunan serta Prosedur Lelang BMN pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Palu sudah dilasanakan dengan baik dalam satu kesatuan sistem dan berdasarkan SOP yang ada.
Kata Kunci: Sistem, Prosedur, Lelang, Barang Milik Negara (BMN).
Tidak tersedia versi lain