Text
Analisis Nilai-Nilai Program Gotong Royong Semua Tertolong Demi Indonesia Sehat Pada Rumah Sakit Samaritan Kota Palu.
ABSTRAK
Intan Taroreh C 300 14 016 “Analisis Nilai-Nilai Program Gotong Royong Semua Tertolong Demi Indonesia Sehat Pada Rumah Sakit Samaritan Kota Palu.” Program Diploma Tiga (III) Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tadulako. Dengan Dosen Chalarce Totanan selaku dosen pembimbing I bersama H. Masruddin selaku dosen pembimbing II.
Laporan Akhir ini menjelaskan bagaimana penerapan nilai-nilai gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat seperti yang tercantum dalam program pemerintah yaitu JKN-KIS (BPJS) terutama pada kalangan Rumah Sakit Samaritan Kota Palu. Dalam penelitian ini penulis menggunakan data kualitatif yaitu data yang diperoleh dari hasil wawancara dan literatur berupa keterangan-keterangan atau data-data yang berhubungan dengan tujuan penulisan dan masalah yang dibahas, Yang berhubungan dengan program gotong royong BPJS.
Berdasarkan Analisis yang dilakukan penulis mengenai program gotong royong pada Rumah Sakit Samaritan sistem ini telah diterapkan secara baik, hanya saja masih terdapat sedikit perbedaan antara pasien pengguna BPJS dan pasien umum dalam pemberian obatnya.
Kata Kunci : Analisis Nilai, Gotong Royong, BPJS
Tidak tersedia versi lain