Text
Pengaruh Komitmen Organisasi dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Palu
ABSTRAK
Cyntia Cicindra Paputungan, C 301 13 135. “Pengaruh Komitmen Organisasi dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Palu”. Dibimbing oleh Muh. Jafar Bekka dan Nurlaela Mapparessa.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh komitmen organisasi dan kompensasi terhadap kinerja Kinerja Karyawan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Palu baik secara simultan maupun secara parsial. Jenis penelitian ini adalah penelitian survey. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 41 karyawan tetap karyawan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Palu. Data primer diperoleh dari hasil tanggapan responden melalui penyebaran kuesioner, observasi, wawancara dan telaah dokumen. Alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dengan bantuan program SPSS Versi 24.0.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan komitmen organisasi dan kompensasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Komitmen organisasi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. sementara kompensasi secara parsial tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan.
Kata Kunci: Komitmen Organisasi, Kompensasi, Kinerja Karyawan
Tidak tersedia versi lain