Text
PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL DAN KEPEMILIKAN ASING TERHADAP PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL MODERSI(STUDI PADA PERUSAHAAN TAMBANG YANG LISTING DI BURSA EFEK INDONESIA 2012-2018)
ABSTRAK
Gita Kurniasari, C 301 16 327, “Pengaruh Kepemilikan Manajerial dan Kepemilikan Asing Terhadap Pengungkapan Corporate Social responsibility dengan Profitabilitas sebagai Variabel Moderasi (Studi Kasus Perusahaan Pertambangan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2012-2018)” Dibimbing oleh Muliati dan Mustamin
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh Pengaruh Kepemilikan Manajerial dan Kepemilikan Asing Terhadap Pengungkapan Corporate Social responsibility dengan Profitabilitas sebagai Variabel Moderasi pada perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini menggunakan tehnik purposive sampling untuk menentukan jumlah sampel penelitian. Data yang digunakan merupakan laporan keuangan dan laporan tahunan perusahaan pertambangan periode 2012-2018 (91 pengamatan). Pengumpulan data dilakukan dengan tehnik dokumentasi. Metode analisis data menggunakan regresi linier berganda sederhana dan Analasis Regresi Moderasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap pengungkapan CSR. Kepemilikan asing tidak berpengaruh terhadap pengungkapan CSR. Profitabilitas tidak mampu memoderasi kepemilikan manajerial terhadap pengungkapan CSR. Profitabilitas tidak mampu memoderasi kepemilikan asing terhadap pengungkapan CSR.
Kata kunci: Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Asing, Corporate Social Responsibility dan Profitabilitas.
Tidak tersedia versi lain